Review

Lihat Review Xiaomi 12T yang Kencang dan dengan Resolusi Kamera 108 MP, Yuk!

 

Xiaomi meluncurkan ponsel terbaru mereka di tahun 2022 kemarin, yaitu Xiaomi 12T 5G. Salah satu keunggulan yang dimiliki oleh HP ini adalah segi kameranya yang mencapai 108 MP. Hal ini diakui oleh Vanessa Tan yang merupakan marketing Director Xiaomi Indonesia ketika peluncuran Xiaomi 12T 5G. Ia menyebutkan perangkat ini dihadirkan untuk para pengguna yang ingin mengabadikan momen berharga.

Seri baru ini bahkan dianggap menjadi smartphone dengan kemampuan hebat dan membuat setiap momen yang diciptakan berkesan. Xiaomi 12T 5G ini diklaim merupakan smartphone yang memiliki teknologi kamera terbaik, membuat setiap momen terasa sempurna.

Harga jual dari HP ini berada di level Rp6 jutaan dan mengadopsi desain dari Xiaomi 12 atau Xiaomi 12 Pro yang memiliki bodi bagian belakang curved warna doff mate halus dan tidak mudah untuk meninggalkan sidik jari.

Desain dari HP ini memang mirip dengan Xiaomi Pro dibandingkan dengan Xiaomi 12, karena ukurannya yang sedikit lebih besar. Dimensi dari Xiaomi 12T 5G ini 163.1mm x 75.9mm x 8.6mm, namun bobotnya hanya 202 gram. Ukurannya pun masih nyaman di genggaman dan masuk ke kantong dengan pas.

Pada bagian layar, HP ini mengandalkan AMOLED CrystalRes yang memiliki keindahan momen dengan layar jernih. HP ini bahkan dapat memproduksi 68 miliar warna dengan TrueColor Display, ini membuat Xiaomi 12T 5G dapat menghasilkan warna yang detail dan tajam.

Refresh rate dari HP ini mencapai 120Hz dengan Adaptive Sync Display, touch sampling rate yang mencapai 480Hz. Untuk kamu yang merupakan para gamers pun juga akan dimanjakan dengan adanya AdaptiveSync 120HzTrueDisplay.

Layar dari smartphone ini pun sudah memiliki proteksi Corning Gorilla Glass 5, sehingga layar bisa lebih terlindungi dari goresan atau gesekan benda. Interface yang ada di HP ini sudah menggunakan basis Android 12.

Nah, kelebihan dari HP ini yang kerap kali diagungkan oleh Xiaomi adalah kameranya. Tapi apakah kameranya memang sebagus itu? Di HP ini memang dilengkapi dengan kamera 108 MP yang merupakan sensor kamera terbaik di kelasnya.

Yang membedakan Xiaomi 12T 5G dengan yang lain adalah, pada HP in ijuga didkung dengan teknologi PDAF (Phase Detection AutoFocus), teknologi autofokus, sehingga dapat mengunci fokus menjadi lebih cepat dan tepat ketika objek foto bergerak, baik jauh atau dekat. Jika dilihat secara umum, kamrea dari HP ini cukup detail dan warna yang dihasilkan pun natural. Pada HP ini juga didukung dengan kamera dengan resolusi 20 MP, sehingga kemampuan kamera untuk selfie atau video vlogging terasa menjadi lebih menyenangkan.

Berikut adalah spesifikasi lain dari Xiaomi 12T 5G yang perlu kamu ketahui:

  • Chipset: Mediatek Dimensity 8100-Ultra 5nm 2,85GHz
  • CPU: 4x Gold cores (berbasis A78), 2,85GHz 4x Silver cores (berbasis A55), 2,0GHz
  • GPU: Mali-G610 MC6
  • RAM (Memory): 8GB LPDDR5 (+3GB RAM expansion)
  • Storage: 256GB UFS 3.1
  • External Storage: No
  • Operating System: Android 12
  • User Interface: MIUI 13

Untuk kamu yang memang memiliki budget Rp6 jutaan, HP ini memang merupakan pilihan yang kuat. Mulai dari desain yang berkelas, kamera yang mumpuni, performa kencang, dan daya tahan baterai yang mumpuni. Bahkan di HP ini juga sudah dilengkapi dengan pengisian daya yang cepat.

Anda mungkin juga suka...